MODEL PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN PAI DI SMP MUHAMADIYAH BOARDING SCHOOL (MBS) JOMBANG

Main Article Content

Alifta Riza Utari
Romelah Romelah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pendekatan konstruktivisme diaplikasikan dalam pembelajaran PAI di SMP Muhammadiyah Boarding School (MBS) Jombang. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif, sedangkan jenis penelitiannya adalah studi kasus. Lokasi yang akan diteliti adalah SMP Muhammadiyah Boarding School (MBS) Jombang. Adapun informasi akan digali dari beberapa informan, yakni kepala sekolah, kepala boarding, waka kaur kurikulum, dan guru mata pelajaran PAI. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa data yang digunakan dalah reduksi data dan penyajian data. Hasil penelitian menunjukan bahwa model pembelajaran yang digunakan SMP Muhammadiyah Boarding School (MBS) Jombang mengikuti aliran konstruktivisme yang terlaksana dengan cukup baik dan efektif. Efektivitas ini disebabkan oleh adanya faktor pendukung dalam proses pembelajaran, diantaranya; Adanya relevansi antara materi, metode, dan media yang digunakan dalam proses pembelajaran, lembaga dengan system boarding, siswa dan pendidik yang bermukim di asrama, serta letak lembaga yang strategis. Akan tetapi dalam pelaksanaannya, didapati beberapa penghambat, diantaranya; pemendekan alokasi waktu selama pandemic covid-19 dan kurangnya keperayaan diri peserta didik. Dengan beberapa persoalan yang didapati, dilakukan upaya untuk mengatasi persoalan yang timbul, diantaranya; mengadakan diskusi dengan seluruh pendidik dan tenaga kependidikan, praktik di luar jam sekolah, mengadakan kajian yang sesuai dengan materi.

Article Details

How to Cite
Utari, A. R., & Romelah, R. (2022). MODEL PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN PAI DI SMP MUHAMADIYAH BOARDING SCHOOL (MBS) JOMBANG. Humantech : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia, 1(12), 1856–1863. https://doi.org/10.32670/ht.v1i12.2518
Section
Articles

References

Bafadhol, I. (2016). Pendidikan Agama Islam (Pai) Di Islamic Boarding School. Jurnal Edukasi Islami Jurnal Pendidikan Islam, 05, 1371–1390. https://jurnal.staialhidayahbogor.ac.id/index.php/ei/article/view/8

Khoerunnisa, P., & Aqwal, S. M. (2020). ANALISIS Model-model pembelajaran. Fondatia: Jurnal Pendidikan Dasar, 4(1), 1–27.

Oviyanti, F. (2013). Inovasi Pembelajaran Pai Dengan Pengembangan Model Constructivism Pada Jenjang Pendidikan Dasar Dan Menengah. Ta’dib, 18(1), 107–134. https://doi.org/10.33650/edureligia.v1i2.746

Rila, A., Bukittinggi, I., Bukittinggi, I., & Bukittinggi, I. (2021). Pembelajaran PAI Menggunakan Pendekatan Konstruktivisme di SMPN 2 Tilatang Kamang. Jurnal Kajian Dan Pengembangan Umat, 4, 23–35.

Sugiyono. (2020). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D (Sutopo (ed.); 2nd ed.). Alfabeta.

Sundawan, M. D. (2016). Perbedaan Model Pembelajaran Konstruktivisme Dan Model Pembelajaran Langsung. Jurnal Logika, XVI(1), 1–11.

Syah, M. (2016). Telaah Singkat Perkembangan Peserta Didik (Cetakan ke). Rajagrafindo Pesada.