UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA KELAS VIII A MTsN 4 PADANG LAWAS MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) BERBANTUAN GEOGEBRA

Main Article Content

Irna Dwi Rizki Ronahaya Pohan
Izwita Dewi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT) berbantuan Geogebra dapat meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa kelas VIII A MTsN 4 Padang Lawas serta mengetahui bagaimana peningkatan kemampuan penalaran matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII A MTsN 4 Padang Lawas tahun ajaran 2022/2023 berjumlah 36 siswa. Instrumen penelitian ini terdiri dari tes dan lembar observasi kegiatan guru. Analisis data hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pembelajaran dengan menggunakan model kooperatif tipe Numbered Head Together berbantuan Geogebra mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II dengan nilai rata-rata siklus I adalah 72,91 (cukup), dan siklus II adalah 91,66 (sangat baik). Rata-rata kemampuan penalaran matematis awal siswa, siklus I, dan siklus II masing-masing adalah 51,16 (cukup) dengan PKK 25%, 65,97 (baik) dengan PKK 47,22%, serta 82,18 (sangat baik) dengan PKK 86,11%. Berdasarkan uraian tersebut, Sehingga disimpulkan bahwa kemampuan penalaran matematis siswa kelas VIII A MTsN 4 Padang Lawas meningkat setelah diterapkannya model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together berbantuan Geogebra.

Article Details

How to Cite
Ronahaya Pohan, I. D. R. ., & Dewi, I. . (2022). UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA KELAS VIII A MTsN 4 PADANG LAWAS MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) BERBANTUAN GEOGEBRA. Humantech : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia, 2(1), 121–134. https://doi.org/10.32670/ht.v2i1.2635
Section
Articles

References

Abidin, R. Z., Hendriana, H., & Hidayat, W. (2018). Peningkatan Kemampuan Penalaran Matematik Siswa Kelas VIII Melalui Pembelajaran Induktif. Jurnal Pembelajaran Matematika Inovatif, 1 (4): 459-466.

Aziz, H. E., & Hidayati, N. (2019). Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Siswa SMP Pada Materi Aritmatika Sosial. Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika Sesiomadika, 824-828.

Bernard, M., & Sunaryo, A. (2020). Analisis Motivasi Belajar Siswa MTs dalam Pembelajaran Matematika Materi Segitiga dengan Berbantuan Media Javascript Geogebra. Jurnal Cendekia, 4 (1): 134-143.

Hasratuddin. (2015). Mengapa Harus Belajar Matematika. Medan: Perdana Publishing.

Iskandar, A. P., & Leonard, L. (2019). Modifikasi Model Pembelajaran Tipe Numbered Heads Together (NHT) dengan Strategi Pembelajaran Tugas dan Paksa Terhadap Kemampuan Penalaran Matematika Siswa. Jurnal Penelitian Matematika dan Pendidikan Matematika, 4 (1): 1-13.

Khoeriyah, D. A., & Ahmad. (2020). Penerapan Model Pembelajaran Problem Solving Dengan Pendekatan Saintifik Pada Kemampuan Penalaran Matematis Siswa Kelas VIII B SMP Negeri 1 Padamara. Jurnal AlphaMath, 6 (1): 62-67.

Konita, M., Asikin, M., & Asih, T. S. (2019). Kemampuan Penalaran Matematis dalam Model Pembelajaran Connecting, Organizing, Reflecting, Extending (CORE). PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika, 2: 611-615.

Kusnadi, D., & Kusumawati, L. (2020). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V SDN 006 Tarakan. Jurnal Edukasia, 7 (1): 74-82.

Monariska, E. (2018). Upaya Meningkatkan Kemampuan Penalaran Matematis Siswa SMK Melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together. PRISMA, 7 (2): 217-226.

NCTM. (2000). Principles and Standards for School Mathematics. Reston: NCTM.

Permendikbud. (2014). Nomor 58 Tahun 2014 Kurikulum 2013 Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah. Jakarta: Permendikbud.

Saputri, I., Susanti, E., & Aisyah, N. (2017). Kemampuan Penalaran Matematis Siswa Menggunakan Pendekatan Metaphorical Thinking Pada Materi Perbandingan Kelas VIII di SMPN 1 Indralaya Utara. Jurnal Elemen, 3 (1): 15-24.

Sugandi, A. I., Bernard, M., & Linda. (2021). Pendekatan Metakognitif Terhadap Kemampuan Penalaran Matematik Siswa Ditinjau Dari Habits Of Minds. SJME (Supremum Journal of Mathematics Education), 5 (1): 72-84.

Syahbana, A. (2016). Belajar Menguasai GeoGebra (Program Aplikasi Pembelajaran Matematika). Palembang: NoerFikri Offset.

Wijaya, H., & Siallagan, T. F. (2020). Meningkatkan Kemampuan Penalaran Matematik Siswa SMK dengan Pendekatan Open-Ended Melalui Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Team Achievement Divisions (STAD) dengan Bantuan Software Geogebra. Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang, 6 (1): 87-101.