Bimbingan Teknis Peningkatan Kemampuan Bernegosiasi Bagi Pengurus Koperasi Penyelenggara Kegiatan Usaha Simpan Pinjam Di Kabupaten Bandung

Authors

  • Yuanita Indriani Universitas Koperasi Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.32670/ecoopsday.v3i1.1400

Keywords:

Pengurus Koperasi, Negosiasi, Integrasi Koperasi

Abstract

Integrasi antar koperasi penyelenggara kegiatan usaha simpan pinjam merupakan strategi yang paling sesuai dengan peningkatan skala ekonomi koperasi yang pada praktiknya dapat ditempuh melalui berbagai cara, di antaranya adalah dengan meningkatkan jumlah anggota dan membangun jejaring kerjasama usaha antar koperasi baik secara horizontal, vertikal, maupun diagonal. Permasalahan yang sering muncul pada upaya koperasi untuk membangun jejaring kerjasama, adalah kemampuan Pengurus untuk bernegosiasi. Bimbingan Teknis ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pengurus dalam bernegosiasi untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan dalam bernegosiasi secara efektif.  Metode yang digunakan dalam pelaksanaan bimbingan teknis ini, adalah gabungan dari beberapa metode yang dianggap paling tepat dan dapat meningkatkan efektivitas pelaksanaan bimbingan teknis, yaitu ceramah, diskusi, contoh kasus dan praktik bernegosiasi. Bimbingan teknis ini dapat dikatakan berhasil, yang ditunjukkan oleh kehadiran, keaktifan dan antusiasme peserta serta hasil penilaian pre-test dan post-test.

Downloads

Published

2022-03-18

How to Cite

Indriani, Y. . (2022). Bimbingan Teknis Peningkatan Kemampuan Bernegosiasi Bagi Pengurus Koperasi Penyelenggara Kegiatan Usaha Simpan Pinjam Di Kabupaten Bandung. E-Coops-Day, 3(1), 53–60. https://doi.org/10.32670/ecoopsday.v3i1.1400