Analisis Perancangan Arsitektur Microservices pada Sistem Informasi Akademik Stie Dharma Negara dengan Pendekatan Framework Togaf-ADM

Authors

  • Ugan Suganda Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Al-Fath

Keywords:

Enterprise Architecture, TOGAF ADM, Microservices, Sistem Informasi Akademik, STIE Dharma Negara

Abstract

Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) merupakan elemen penting dalam mendukung kelancaran proses bisnis di perguruan tinggi, termasuk di STIE Dharma Negara. Namun, sistem yang ada saat ini masih menghadapi berbagai kendala, seperti kurangnya keselarasan dengan proses bisnis institusi dan integrasi yang tidak optimal. Penelitian ini bertujuan untuk merancang ulang arsitektur enterprise SIAKAD STIE Dharma Negara dengan pendekatan The Open Group Architecture Framework Architecture Development Method (TOGAF ADM) serta implementasi arsitektur microservices. TOGAF ADM digunakan untuk memberikan kerangka kerja yang terstruktur dalam pengembangan arsitektur, sementara microservices diimplementasikan untuk meningkatkan fleksibilitas, skalabilitas, dan kemudahan integrasi antar aplikasi. Hasil dari penelitian ini adalah blueprint arsitektur enterprise yang lebih selaras dengan visi dan misi institusi, serta lebih mendukung pengembangan dan pemeliharaan sistem di masa depan. Implementasi microservices dalam arsitektur yang diusulkan juga memungkinkan integrasi yang lebih baik, serta mempermudah pengembangan aplikasi secara independen. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam peningkatan kualitas sistem informasi akademik di STIE Dharma Negara dan menjadi referensi bagi institusi pendidikan lainnya

Downloads

Published

2024-08-18