Pengaruh Media Sosial dan Strategi Pemasaran terhadap Minat Daftar Peserta Didik di Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Prisma Profesional di Kota Surabaya

Authors

  • Vidtris Chandra Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi International Business Management (STIE IBMT) Kota Surabaya, Indonesia
  • Iswati Iswati Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi International Business Management (STIE IBMT) Kota Surabaya, Indonesia
  • Anis Fitriyasari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi International Business Management (STIE IBMT) Kota Surabaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.59188/covalue.v15i2.4599

Keywords:

interaksi media sosial, strategi pemasaran, minat daftar peserta didik, efektivitas strategi pemasaran, brand awareness

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai interaksi antara media sosial dan strategi pemasaran terhadap minat pendaftaran peserta didik, dengan fokus pada Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Prisma Profesional di Surabaya. Studi kasus digunakan untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi minat peserta didik. Data diperoleh melalui data internal yang Peneliti dapatkan melalui Administrasi Perusahaan, kuesioner kepada peserta didik atau target sample, serta observasi langsung terhadap pelaksanaan strategi pemasaran dan interaksi di media sosial. Analisis statistik kuantitatif digunakan untuk mengukur kontribusi variabel-variabel tersebut terhadap minat peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media sosial dan strategi pemasaran melalui platform sosial media berperan penting dalam membentuk minat peserta didik. Keterlibatan aktif di media sosial, peningkatan kesadaran merek melalui kampanye pemasaran, dan penerapan strategi pemasaran yang efektif secara bersama-sama berdampak positif pada minat pendaftaran calon peserta didik di LKP Prisma Profesional. Temuan ini memberikan wawasan tentang dinamika antara media sosial, strategi pemasaran, dan minat daftar peserta didik, serta memberikan rekomendasi praktis bagi manajemen LKP dalam meningkatkan efektivitas strategi pemasaran. Implikasi penelitian ini dapat diterapkan oleh lembaga sejenis untuk mengoptimalkan penggunaan media sosial dan merancang strategi pemasaran yang lebih efektif dalam menarik, mempertahankan, dan meningkatkan minat daftar peserta didik.

Downloads

Published

2024-07-30