Pengaruh Likuiditas Dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Telekomunikasi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2022

Authors

  • Ii Gustirahma Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi KBP
  • Febryandhie Anand Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi KBP

DOI:

https://doi.org/10.59188/covalue.v14i7.3980

Keywords:

Nilai Perusahaan, Likuiditas, Profitabilitas

Abstract

Nilai perusahaan merupakan persepsi investor terhadap perusahaan publik yang seringkali dikaitkan dengan harga. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh likuiditas dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan pada perusahaan telekomunikasi yang terdaftar di BEI. Sampel dalam penelitian ini adalah 48 laporan keuangan yang diperoleh dari web IDX perusahaan telekomunikasi dengan menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Metode analisis yang digunakan adalah uji nonparametrik dengan menggunakan uji heteroskedastisitas. Berdasarkan hipotesis, hasil penelitian menunjukkan bahwa uji Heteroskedastisitas menunjukkan bahwa Likuiditas dan Profitabilitas yang digunakan berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Berdasarkan uji T, likuiditas dan profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Downloads

Published

2023-12-25