Penerapan Aplikasi Buku Warung untuk Pencatatan Keuangan Usaha UMKM Kedai Family

Authors

  • Khusnaini Khusnaini Politeknik Keuangan Negara STAN

DOI:

https://doi.org/10.36418/covalue.v14i6.3962

Keywords:

UMKM, Aplikasi Pembukuan, Aplikasi Buku Warung, Pencatatan Keuangan, Laporan Keuangan, Pembukuan

Abstract

Salah satu permasalahan utama UMKM adalah ketidakmampuan dalam pengelolaan keuangan usaha. Banyak UMKM yang belum melakukan pencatatan keuangan usahanya secara baik, salah satunya yaitu Kedai Family yang bergerak di bidang kuliner. Kedai Family merupakan UMKM yang berdiri sejak 2020 pada pencatatan keuangannya Kedai Family masih menerapkan pencatatan secara manual sehingga pengelolaan keuangan usahanya belum berjalan dengan baik, sehingga tidak mengetahui apakah usahanya laba atau rugi serta tidak dapat melakuan pengontrolan arus kas dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencatat keuangan usaha UMKM Kedai Family dengan Aplikasi Buku Warung dan mengetahui dampaknya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif dengan pendekatan kualitatif serta menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Analisis data yang dilakukan dalam tiga tahap, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian adalah UMKM Kedai Family dapat mencatat keuangan usahanya dengan Aplikasi Buku Warung dan dampaknya adalah dapat mengelola atau mengontrol arus kasnya dengan lebih baik dan dapat mengetahui bahwa ternyata usahanya masih merugi.

Downloads

Published

2023-11-25