Pengaruh Kepemilikan Asing dan Ukuran Perusahaan Terhadap Transfer Pricing di Indonesia

Authors

  • Muthi Aruni Putri Universitas Padjajaran

DOI:

https://doi.org/10.36418/covalue.v14i7.3925

Keywords:

Transfer Pricing, Kepemilikan Asing, Ukuran Perusahaan

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh kepemilikan asing dan ukuran perusahaan terhadap transfer pricing. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan laporan tahunan perusahaan sebagai data sekunder. Populasi penelitiannya terdiri dari 49 perusahaan pertambangan. Sampel yang dipilih sebanyak 18 laporan tahunan perusahaan pertambangan periode 2017-2020 yang menghasilkan 72 observasi yang digunakan sebagai data sekunder sesuai dengan kriteria sample dan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI). Peneliti menggunakan metode purposive sampling sebagai salah satu teknik pengambilan sampel. Data yang didapat kemudian dianalisis melalui aplikasi Eviews 12 dengan mempergunakan regresi data panel. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh pada kepemilikan asing dan ukuran perusahaan terhadap transfer pricing.

Downloads

Published

2023-12-25