Pengaruh Perception of Corporate Social Responsibility, Organizational Culture Terhadap Employee Performance Di Mediasi Oleh Job Satisfaction Pada Karyawan PT. BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Selatan

Authors

  • Sandra Febry Amanda Universitas Trisakti
  • Lucy Warsindah Universitas Trisakti

DOI:

https://doi.org/10.36418/covalue.v14i3.3688

Keywords:

Perception of Corporate Social Responsibility, Organizational Culture, Employee Performance, Job Satisfaction

Abstract

Corporate Social Responsibility, Organizational Culture terhadap Employee Performance dimediasi oleh Job Satisfaction pada karyawan PT. BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Selatan. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dari 156 karyawan BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Selatan dengan menggunakan purposive sampling sebagai metode penarikan sampel. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode descriptive statistics dan Structural Equation Modeling (SEM) dengan bantuan program SPSS versi 24 dan AMOS versi 24. Hasil pengujian hipotesis dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif Perception of Corporate Social Responsibility terhadap Employee Performance, pengaruh positif Perception of Corporate Social Responsibility terhadap Job Satisfaction, pengaruh positif Organizational Culture terhadap Employee Performance, pengaruh positif Organizational Culture terhadap Job Satisfaction, pengaruh positif Job Satisfaction terhadap Employee Performance, pengaruh positif Perception of Corporate Social Responsibility terhadap Employee Performance dimediasi oleh Job Satisfaction, dan pengaruh positif Organizational Culture terhadap Employee Performance dimediasi oleh Job Satisfaction. Hasil penelitian ini memberikan informasi bahwa kepuasan kerja yang dirasakan karyawan di tempat kerja dapat meningkatkan kinerja karyawan. Implikasi manajerial yang dapat diberikan dalam penelitian ini adalah meningkatkan PCSR dengan tersedianya program leadership kepada calon karyawan baru sehingga ke depannya para karyawan baru tersebut akan memiliki kemampuan memimpin di masa depan guna meningkatkan produktivitas di tempat kerja.

Downloads

Published

2023-08-29