PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN CAMAT DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI DI KECAMATAN ARJASARI KABUPATEN BANDUNG

Authors

  • Widwi Handari Adji Politeknik Piksi Ganesha Bandung
  • uhammad Iqbal Romdhoni Nur Setia Politeknik Piksi Ganesha Bandung
  • Dady Nupardi Universitas Koperasi Indonesia

Keywords:

Leadership Style, Employee Performance

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan Camat dalam meningkatkan kinerja pegawai di Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung. Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah metode kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan pembagian kuesioner, dan dilengkapi dengan kajian pustaka yang memiliki kaitan erat dengan pokok permasalahan. Berdasarkan hasil penelitian pengaruh gaya kepemimpinan Camat dalam meningkatkan kinerja pegawai di Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,798 yang artinya terdapat hubungan yang kuat antara gaya kepemimpinan dengan kinerja pegawai. Koefisien determinasi sebesar 63%, artinya gaya kepemimpinan memberikan peran sebesar 63% terhadap kinerja pegawai dan sisanya dipengaruhi variabel lain yang tidak diteliti. Permasalahan dalam pengaruh gaya kepemimpinan Camat dalam meningkatkan kinerja pegawai di Kantor Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung yaitu (1) Kurangnya koordinasi; (2) Kurangnya melakukan arahan; (3) Kurangnya kemampuan kinerja pegawai; (4) Kurangnya kerjasama. Adapun saran yang diberikan oleh peneliti untuk meningkatkan keefektifan gaya kepemimpinan yang diterapkan oleh Camat Kecamatan Arjasari, Camat Arjasari perlu untuk (1) Memberikan reward; (2) Memasang CCTV; (3) Mengoptimalkan peran Satpol PP.

Downloads

Published

2022-06-26